Warning: Undefined array key "license" in /home/rizkynad/sewaalatpesta.id/wp-content/plugins/elementor-pro/license/api.php on line 366 Sewa Tenda Dekorasi
Jenis tenda dekorasi biasanya digunakan di dalam acara pernikahan, hajatan dan suatu event tertentu. Semakin menarik dan cantik tendanya maka tamu undangan yang datang akan semakin betah dan terpesona ketika melihatnya. Apalagi jika dihiasi dengan ornamen-ornamen cantik yang mengagumkan, jelas akan menjadi kelebihan tenda itu tersendiri.Penggunaan tenda dekorasi sangat penting dalam suatu acara, apalagi jika mengusung tema di luar ruangan atau outdoor jelas akan membutuhkan tenda ini. Tenda ini juga bisa dikreasikan dengan mudah sesuai dengan tema acara yang akan dilaksanakan. Adapun informasi tenda ini sebagai berikut:
Kelebihan dan Kekurangan Tenda Dekorasi
Penggunaan tenda merupakan hal yang sangat perlu dalam suatu acara hajatan, biasanya terdapat kekurangan dan kelebihannya. Kelebihan dari pemakaian tenda ini adalah dapat melindungi dari terik dan hujan saat hajatan dilangsungkan.Benda ini juga bisa digunakan sebagai pemanis acara dan bagian dari dekorasi acara. Tidak hanya itu saja pemakaian tenda bisa menyemarakkan kegiatan karena sebagai penanda bahwa di tempat tersebut ada suatu rangkaian acara.Pemakaian tenda biasa dilakukan di acara outdoor, yaitu serangkaian acara yang dilaksanakan di luar ruangan. Tidak adanya atap ruang menjadikan tenda sangat diperlukan guna melindungi dari sinar dan hujan selama acara berjalan. Tenda jenis ini juga mudah dibawa kemana-mana dan gampang dirakit.Sementara kekurangannya adalah tidak bisa digunakan dalam acara indoor, hal ini dikarenakan penggunaan tenda hanya bisa dilakukan di luar ruang. Pemasangannya juga memerlukan waktu dan butuh banyak tenaga.Terlepas dari kelebihan dan kekurangan yang dimiliki, penggunaan tenda harus semenarik mungkin agar bisa memperindah acara. Berikut ini tips untuk membuat tenda jadi lebih menarik di mata para undangan tamu.
Tips-Tips Memilih Tenda Agar Menarik
Ada sejumlah tips yang bisa diterapkan dalam pemilihan tenda agar menarik, hal ini penting dilakukan agar mendapatkan tenda yang bagus dan memukau. Adapun tips yang akan diberikan ialah sebagai berikut ini.
1. Pilih Tema
Ketika akan memesan tenda, maka terlebih dahulu harus memilih dan menentukan tema tenda yang digunakan. Tema di sini bisa berupa adat tradisional, islami, modern, rustic atau beberapa campuran gaya. Tentukan dan pilih tema yang sesuai dengan acara yang diadakan.
2. Pilih Warna
Jika sudah menentukan tema, maka tips selanjutnya untuk membuat tenda menjadi menarik dan mempesona adalah memilih warna yang sesuai. Ada beragam pilihan warna yang bisa dipilih, seperti kuning, merah mudah, putih, ungu, hijau atau kombinasi.
3. Tentukan Tempat Tenda
Menentukan tempat di mana tenda akan diletakkan merupakan hal yang harus diperhatikan. Jangan sampai tenda ditempatkan di dalam suatu titik yang tidak pas dan tidak sesuai angle-nya. Jangan sampai tenda menghalangi jalan masuknya tamu.
4. Pilih Dekorasi yang Tepat
Memilih hiasan yang tepat merupakan tips berikutnya untuk membuat tenda menjadi lebih menarik dipandang. Hiasan sebaiknya menghiasi tenda dengan tepat dan sesuai agar membuat tampilan menjadi indah.
5. Penempatan Bunga Segar atau Bunga Tiruan
Pemilihan bunga segar atau bunga tiruan sangat menentukan kecantikan tenda. Tidak masalah apakah akan memakai bunga segar atau bunga tiruan untuk menghiasi tenda, yang terpenting adalah tetap cocok dengan acara yang diadakan.Itulah penjelasan mengenai tenda dekorasi serta tips untuk membuatnya menjadi lebih cantik dan menarik. Hal-hal yang telah disebutkan di atas patut menjadi perhatian agar suasana acara dapat memukau banyak orang.
Open chat
Ngobrol Yuk Sama Admin..
Hallo Ada Yang Bisa Di Bantu Silahkan Chat Admin Ya..